Berita & Kegiatan IAI Wilayah Jawa Timur


DOWNLOAD MATERI

Kategori Artikel

Siaran Pers - The 8th IAI APAFest 2024 See Beyond the Numbers: Empowering Youth in Modern Accounting Era

 

Di era digital ini, peran akuntan telah berkembang jauh melampaui kemampuan tradisionalnya, yaitu mahir dengan data dan pencatatan angka. Akuntansi modern kini melibatkan analisis data, pemikiran strategis, dan penggunaan teknologi canggih. Dalam konteks ini, memberdayakan generasi muda menjadi sangat penting untuk memastikan mereka siap menghadapi tantangan dan peluang dalam ekosistem keuangan dan keberlanjutan yang terus berevolusi.

Sebagai organisasi profesi akuntan terbesar di Indonesia, Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) kembali hadir dengan program pengembangan generasi muda akuntan paling prestisius di negeri ini, yaitu The 8th IAI Aspiring Professional Accountants Festival (APAFest) 2024. APAFest adalah ajang festival tahunan berkumpulnya mahasiswa akuntansi berprestasi dari seluruh Indonesia untuk menunjukkan prestasi, kreativitas, dan kemampuannya untuk berkompetisi menjadi yang terbaik guna mempersiapkan karir terbaik sebagai akuntan profesional masa depan.

Ketua Dewan Pengurus Nasional IAI, Ardan Adiperdana mengatakan, APAFest merupakan pelaksanaan program kerja IAI yakni Renstra IAI – Next 4 Success. Di dalam renstra ini, IAI berkomitmen untuk secara berkelanjutan mengembangkan kompetensi generasi muda akuntan Indonesia. Setelah meningkatkan eksposur APAFest ke kalangan internasional melalui kerja sama dengan One Young World dan Chartered Accountants Worldwide, untuk pertama kalinya APAFest 2024 akan diikuti oleh peserta kompetisi dari regional ASEAN. Dengan demikian, melalui APAFest mahasiswa dapat mengukur kemampuan dan kreativitasnya melalui benchmarking langsung dengan peserta regional.

Ardan menambahkan, pendidikan dan pelatihan yang tepat, dorongan untuk inovasi dan kreativitas, serta dukungan dari mentor dan komunitas profesional, menjadi aspek yang sangat penting dalam memberdayakan generasi muda akuntan. Dengan demikian, mereka dapat menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang di dunia akuntansi yang terus berubah. Tidak kalah penting, mereka akan terpapar dengan aktivitas keprofesian sejak dini dan siap menjadi tumpuan kemajuan profesi di masa depan.

Terkait dengan tema APAFest tahun ini, See Beyond the Numbers: Empowering Youth in Modern Accounting Era, Ardan menjelaskan jika dalam lanskap keuangan yang berkembang pesat saat ini, peran akuntan telah berkembang melampaui kemampuan tradisionalnya seputar angka dan data. Akuntansi modern membutuhkan perpaduan keterampilan analitis, kemahiran teknologi, dan pemikiran strategis. Pergeseran ini menghadirkan peluang untuk menginspirasi dan memberdayakan generasi akuntan berikutnya dengan membekali mereka dengan keterampilan dan perspektif yang diperlukan.

Menurutnya, bidang akuntansi sedang mengalami transformasi yang didorong oleh kemajuan teknologi dan perubahan dalam lingkungan regulasi. Otomasi dan kecerdasan buatan (AI) menangani tugas-tugas rutin, yang memungkinkan akuntan untuk fokus pada aktivitas yang lebih kompleks dan bernilai tambah seperti analisis data, perencanaan keuangan, dan layanan konsultasi. Evolusi ini membutuhkan seperangkat keterampilan baru yang meliputi:  keterampilan teknis seperti kemahiran menggunakan perangkat lunak akuntansi, alat analisis data, dan teknologi baru seperti blockchain, AI, internet of things, dan lainnya; keterampilan analitis untuk menginterpretasikan data dan memberikan wawasan yang menginformasikan keputusan bisnis; pemikiran strategis untuk memahami konteks bisnis yang lebih luas untuk menawarkan saran dan perencanaan strategis; serta keterampilan komunikasi berupa kemampuan untuk menyampaikan informasi keuangan yang kompleks dengan jelas kepada pemangku kepentingan nonfinansial.

Untuk mempersiapkan generasi muda menghadapi tuntutan ini, pendidikan akuntansi harus dilakukan melampaui metode tradisional. Pemberdayaan generasi muda dalam akuntansi modern melibatkan pendekatan multifaset yang menggabungkan pelatihan teknis, pengembangan keterampilan nonteknis, bimbingan, dan pembelajaran berkelanjutan. “Dengan melihat lebih jauh dari sekadar angka dan merangkul pandangan holistik tentang profesi ini, kita dapat menumbuhkan generasi akuntan yang tidak hanya ahli dalam angka dan data, tetapi juga mampu mendorong keberhasilan bisnis yang strategis. Saat kita berinvestasi dalam pendidikan dan pengembangan akuntan muda, kita meletakkan dasar bagi masa depan keuangan yang kuat dan dinamis,” pungkas Ardan.

IAI sebagai organisasi akuntansi profesional di Indonesia memainkan peran penting dalam membentuk masa depan profesi ini. Dengan menetapkan standar, menawarkan sertifikasi, dan menyediakan sumber daya untuk pembelajaran berkelanjutan, IAI memastikan bahwa akuntan muda dibekali secara optimal untuk memenuhi tuntutan industri. Inisiatif seperti beasiswa, magang, dan program pelatihan yang tepat dapat endukung pengembangan aspiring professional accountants di Indonesia.

The 8th APAFest 2024

Sebagai asosiasi profesi akuntan terbesar di Indonesia, IAI dengan bangga menyelenggarakan The 8th Aspiring Professional Accountants Festival - APAFest 2024. Sesuai dengan dinamika terkini dan untuk mempersiapkan generasi muda akuntan sejak dini, tema yang diangkat dalam APAFest 2024 adalah See Beyond the Numbers: Empowering Youth in Modern Accounting Era.

APAFest 2024 merupakan acara ke-8 sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 2017. IAI APAFest telah menjadi sebuah inisiatif penting dalam menyatukan dan menginisiasi komunitas akuntan muda di Indonesia untuk mempersiapkan diri menghadapi kompleksitas bisnis yang makin mendunia di masa depan. Sejak gelaran perdana di Bursa Efek Indonesia, IAI APAFest setidaknya telah diikuti oleh 5.000 mahasiswa akuntansi berprestasi, serta mampu menjangkau lebih dari 20.000 konstituen dari kalangan generasi muda tanah air dan regional.

IAI APAFest juga dipandang sebagai festival kreativitas akuntan muda IAI yang mempertemukan perusahaan terkemuka di Indonesia dengan kandidat terbaik calon akuntan profesional. Melalui APAFest, akan terjalin koneksi yang kuat dan simbiosis mutualisma antara profesi, industri, serta mahasiswa dan lulusan terbaik jurusan akuntansi di Indonesia.

Untuk pertama kalinya, APAFest 2024 mengundang peserta dari mahasiswa akuntansi regional dari negara-negara ASEAN. Acara puncak IAI APAFest 2024 berkolaborasi dengan event FinBiz2030 yang diselenggarakan oleh One Young World dan Chartered Accountants Worldwide. IAI APAFest juga didukung oleh ASEAN Federation of Accountants.

Rangkaian kegiatan APAFest 2024 terdiri dari:

  1. IAI APA Championship (APAChamp) 2024 yang merupakan kompetisi bisnis mahasiswa berprestasi Indonesia. Pada tahun ini, APAChamp juga akan diikuti oleh peserta dari regional ASEAN;
  2. National APA Award, berupa pemilihan mahasiswa akuntansi berprestasi berskala nasional;
  3. IAI Corporate Partner Visit untuk memberikan pembekalan awal bagi generasi muda tentang dunia kerja dan kondisi bisnis di Indonesia;
  4. Webinar Series dengan berbagai topik mutakhir;
  5. Reels Competition untuk menunjukkan kreativitas dan sisi lain generasi muda akuntan Indonesia;
  6. Webinar Event FinBiz 2030 yang disiarkan secara global dari Mainhall Bursa Efek Indonesia pada puncak APAFest tanggal 12 November 2024.

Tentang IAI dan Aspiring Professional Accountant

Aspiring Professional Accountant atau APA merupakan istilah resmi yang digunakan oleh International Federation of Accountants (IFAC), organisasi akuntan dunia, yang menggambarkan peran penting para mahasiswa akuntansi sebagai calon akuntan profesional masa depan yang akan berkiprah di dunia bisnis dengan segala dinamika global dan disrupsi teknologi. Oleh karenanya, IAI APAFest berupaya mendorong terciptanya koneksi yang kuat dan simbiosis mutualisma antara industri, profesi, dan para mahasiswa maupun lulusan jurusan akuntansi sebagai talenta akuntasi terbaik di Indonesia.

APAFest merupakan entry point yang bagus untuk peningkatan kapasitas SDM akuntansi dan keuangan di Indonesia. Melalui program ini, dunia bisnis dan profesi akuntansi di Indonesia akan sangat diuntungkan karena bisa menjaring sekaligus mengasah bibit-bibit terbaik yang potensial menjadi leader dunia bisnis di masa depan. Dalam jangka panjang, perekonomian Indonesia akan memperoleh kepastian tersedianya SDM handal untuk me-leverage pertumbuhan perekonomian di masa depan.

IAI adalah organisasi profesi akuntan yang menaungi seluruh akuntan di Indonesia yang tersebar di 34 provinsi. IAI merupakan anggota dan pendiri International Federation of Accountants (IFAC) dan ASEAN Federation of Accountants (AFA), serta associate member dari Chartered Accountants Worldwide (CAW).

Untuk menjaga integritas dan profesionalisme akuntan Indonesia, IAI menerbitkan Kode Etik Akuntan Indonesia. Sebagai standard setter, IAI menyusun dan menetapkan Standar Akuntansi Keuangan (SAK) yang berlaku di Indonesia.

Informasi lebih lanjut tentang IAI, kunjungi www.iaiglobal.or.id, atau email ke [email protected]

 

Sumber: https://web.iaiglobal.or.id/Berita-IAI/detail/siaran_pers_-_the_8th_iai_apafest_2024_see_beyond_the_numbers_empowering_youth_in_modern_accounting_era#gsc.tab=0

   

   

 

 

 


Bagikan artikel ini :