Halaman Pelatihan


First step to AI for Accounting & Business Professionals: Machine Learning using Orange Data Mining

Jenis Kelas : Online
Periode : 18 May 2024 - 18 May 2024
Jadwal Hari: Sabtu
Pukul : 08.30 - 16.30 WIB

First step to AI for Accounting & Business Professionals:
Machine Learning using Orange Data Mining

Penggunaan kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) mendapatkan kembali momentum penerapannya di lingkungan bisnis sejak muncul dan populernya aplikasi ChatGPT. AI berkembangan untuk memungkinkan komputer mempelajari dan mengendalikan lingkungannya, mencoba meniru struktur otak manusia dengan menyimulasikan evolusi biologisnya. AI memungkinkan untuk menganalisis big data secara real-time, memberikan prediksi yang dapat mendukung keputusan bisnis. Praktik bisnis dan akuntansi juga mulai mengadopsi AI secara masif. Mulai dari klasifikasi biaya yang dapat dibebankan untuk penghitungan pajak, pengelompokkan (clustering) berbagai jenis transaksi untuk mendukung akuntan manajemen, penilaian dan mitigasi risiko hingga peringkasan teks dokumen kontrak, tugas-tugas tersebut dapat dibantu dengan penggunaan AI. Implementasi ini semakin cepat berkembang karena ketersediaan berbagai perangkat yang memungkinkan AI dapat digunakan secara lebih mudah oleh para profesional bisnis dan akuntansi.

Disiplin AI dapat dibagi menjadi beberapa subdisiplin, antara lain machine learning, robotics, natural language processing ataupun computer vision. Machine learning adalah bagian dari AI yang mengembangkan berbagai algoritma yang dilatih untuk membantu manusia dalam pengambilan keputusan yang secara otomatis dengan mempelajari dan mengenali pola data yang relevan. Pemahaman akan machine learning merupakan langkah pertama  (first step) untuk menguasai AI. Untuk itu, pelatihan terkait dengan machine learning menjadi sangat penting untuk diikuti sebelum nantinya melangkah lebih jauh mendalami AI. Pelatihan ini bertujuan memberikan pengetahuan dan kemampuan kepada para peserta dalam menerapkan berbagai teknik, algoritma dan kerangka implementasi machine learning untuk kepentingan bisnis dan akuntansi sebagai bagian dari pengambilan keputusan organisasi yang lebih tepat sasaran.

 

Pokok Bahasan

  • Pengenalan AI dan machine learning dalam bisnis, akuntansi dan auditing
  • Data mining, machine learning, supervised learning, unsupervised learning, dan deep learning 
  • Siklus hidup machine learning dengan kerangka CRISP-DM
  • Studi kasus machine learning dalam akuntansi dan bisnis dengan Orange Data Mining:
  • pengenalan widget dan workflow
  • pra-pemrosesan, pembuatan model, visualisasi, evaluasi model dan model deployment
  • unsupervised learning  (K-Means, hierarchical clustering, principal component analysis)
  • supervised learning (linear regression, support vector machine, tree, neural network, logistics regression, naïve Bayesian)
  • forecasting/time series analysis (ARIMA)
  • text analysis (word cloud, topic modeling)

 

Waktu Pelaksanaan

Hari/Tanggal : Sabtu, 18 Mei 2024

Waktu           : Pukul 08.30 – 16.30 WIB

Tempat         : Online via Zoom

Jumlah SKP  : 8 SKP

Metode 

  • hands-on (langsung praktik) dengan menggunakan PC/laptop yang disediakan sendiri oleh setiap peserta, disarankan menggunakan sistem operasi Windows dan telah diinstal aplikasi Microsoft Office 365 
  • panduan untuk mempersiapkan (instalasi atau setting) aplikasi Orange Data Mining yang akan digunakan untuk pelatihan

Fasilitator 

Agung Darono, SE., MM., M.Eng., Ak., CA, ICCP. (Praktisi, akademisi dan peneliti di bidang teknologi informasi, alumni Magister Teknologi Informasi FT UGM, Program Profesi Akuntansi FE-UB, Magister Manajemen Universitas Trisakti, memiliki sertifikasi ICCP (International Certified Computer Assisted Audit Techniques Practitioner)).

Investasi

Anggota IAI Rp 560.000
Dosen/Mahasiswa Rp 650.000
Kolektif 3 Umum Rp 650.000
Umum Rp 750.000